
Penyembuhan tendon Achilles adalah proses yang memerlukan perhatian khusus, mengingat tendon ini berperan penting dalam pergerakan kaki dan keseimbangan tubuh. Jika Anda baru saja mengalami cedera tendon Achilles, pasti Anda ingin tahu berapa lama penyembuhannya dan bagaimana cara mempercepat pemulihan cedera tendon achilles. Artikel ini akan membahas secara rinci berapa lama penyembuhan tendon Achilles, serta bagaimana fisioterapi dan perawatan yang tepat dapat membantu Anda kembali bergerak tanpa rasa sakit.
BOOKING SESI FISIOTERAPI ANDA SEKARANG DI KLINIK NK HEALTH TERDEKAT
Berapa Lama Penyembuhan Tendon Achilles?
Waktu yang dibutuhkan untuk menyembuhkan cedera tendon Achilles sangat bervariasi, tergantung pada tingkat keparahan cedera. Secara umum, penyembuhan tendon Achilles bisa memakan waktu antara 6 minggu hingga 6 bulan. Berikut adalah pembagian waktu penyembuhan berdasarkan jenis cedera yang terjadi:
- Cedera Ringan (Tendonitis atau Tendinosis)
Untuk cedera ringan seperti tendonitis, yang biasanya terjadi karena overuse atau ketegangan otot, waktu penyembuhan dapat berkisar antara 4 hingga 6 minggu. Cedera ini biasanya memerlukan perawatan konservatif, seperti istirahat, kompres dingin, dan fisioterapi tendon Achilles untuk mengurangi peradangan dan mempercepat pemulihan. - Cedera Sedang (Robekan Parsial)
Jika tendon Achilles mengalami robekan parsial, proses penyembuhannya bisa memakan waktu lebih lama, antara 6 hingga 12 minggu. Penderita cedera seperti ini mungkin memerlukan bantuan fisioterapi untuk memperkuat tendon yang cedera dan mencegah robekan lebih lanjut. - Cedera Berat (Robekan Total)
Untuk cedera yang lebih parah, seperti robekan total pada tendon Achilles, waktu penyembuhannya bisa lebih lama. Pemulihan total dari cedera semacam ini bisa memakan waktu antara 4 hingga 6 bulan, tergantung pada apakah cedera diobati dengan operasi atau perawatan non-bedah. Selama periode ini, fisioterapi tendon Achilles sangat penting untuk memastikan tendon kembali berfungsi dengan baik.
Baca juga : Fisioterapi Tendon Achilles di Tangerang Terbaik
Pentingnya Fisioterapi Tendon Achilles dalam Proses Penyembuhan
Fisioterapi tendon Achilles memiliki peran yang sangat vital dalam mempercepat proses penyembuhan dan mencegah cedera berulang. Beberapa teknik fisioterapi yang biasa digunakan dalam pengobatan tendon Achilles meliputi :
1. Assessment
Langkah pertama fisioterapi dalam menangani cedera adalah melakukan penilaian menyeluruh terhadap kondisi cedera. Fisioterapis akan melakukan serangkaian pemeriksaan untuk mengevaluasi sejauh mana cedera yang terjadi, termasuk mengukur kekuatan otot, kelenturan tendon, serta respons nyeri saat bergerak. Penilaian yang akurat ini sangat penting untuk merancang program fisioterapi yang tepat, yang dapat mempercepat proses pemulihan Anda.
2. Terapi Manual
Setelah melakukan penilaian, tahap selanjutnya adalah terapi manual. Tujuan terapi ini adalah untuk mengurangi ketegangan pada otot serta meningkatkan sirkulasi darah di sekitar tendon yang cedera. Fisioterapis akan menggunakan teknik pemijatan dan manipulasi lembut pada area yang sakit. Terapi manual sangat efektif dalam mengurangi peradangan dan meningkatkan fleksibilitas tendon Achilles yang terluka.
3. Terapi dengan Alat
Selain terapi manual, fisioterapis juga memanfaatkan berbagai alat terapi untuk mempercepat pemulihan cedera tendon Achilles. Beberapa alat terapi yang sering digunakan antara lain:
- TENS (Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation): Menggunakan impuls listrik untuk merangsang saraf, mengurangi rasa sakit, dan meningkatkan peredaran darah di area yang cedera.
- Ultrasound Therapy: Menggunakan gelombang suara untuk merangsang aliran darah dan regenerasi sel, mempercepat penyembuhan tendon yang rusak.
- ESWT (Extracorporeal Shock Wave Therapy): Menggunakan gelombang kejut untuk merangsang penyembuhan jaringan tendon, mengurangi nyeri kronis, dan mempercepat proses pemulihan.
- Kinesio Tape: Pita elastis yang digunakan untuk memberikan dukungan pada tendon Achilles, mengurangi ketegangan, serta memberi stabilitas saat bergerak, yang membantu mempercepat pemulihan.
4. Program Latihan Pemulihan
Setelah tahap pemulihan awal, fisioterapis akan menyusun program latihan untuk memperkuat otot dan tendon Achilles. Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kekuatan, fleksibilitas, serta keseimbangan, sekaligus mengurangi risiko cedera berulang. Program ini melibatkan peregangan otot betis, latihan eksentrik pada tendon, dan latihan keseimbangan. Fisioterapis akan memastikan setiap latihan dilakukan dengan teknik yang tepat untuk mendapatkan hasil maksimal dan mengurangi kemungkinan cedera lebih lanjut.
Baca juga : Apa yang Terjadi Jika Tendon Achilles Putus?
Fisioterapi Tendon Achilles di Klinik NK Health dan Ohana Fisio Tangerang
Jika anda mencari klinik fisioterapi terbaik untuk mengobati tendon achilles, kunjungi klinik fisioterapi NK Health dan Ohana Fisio. Kami menyediakan layanan fisioterapi yang terintegrasi dengan teknologi modern dan pendekatan yang sangat personal.
NK Health sendiri telah berdiri sejak tahun 2015 dan melayani lebih dari 100 ribu pasien. Jadi anda tidak perlu ragu dengan kualitas fisioterapi kami. Klinik NK Health mempunyai standar internasional dalam penanganan terapi kepada pasien karena memiliki head fisioterapi lulusan luar negeri yang berpengalaman bekerja di rumah sakit singapura.

(Dpt) Nicolas Bagus Setiabudi, BPhys (Hons), MBA – Head Physiotherapis NK Health ( Lulusan Universitas Melbourne )
With Working Experience From Tan Tock Seng Hospital Singapore.
SALAH SATU TESTIMONI PASIEN KLINIK NK HEALTH
BOOKING SESI FISIOTERAPI ANDA SEKARANG DENGAN MENGHUBUNGI ADMIN KAMI DI BAWAH INI